News Studentsite

Selasa, 28 Desember 2010

HANDPHONE

Pada saat ini peranan handphone sangatlah diperlukan bagi kebutuhan manusia,dengan handphone manusia dapat melakukan komunikasi jarak jauh sehingga seorang businessman tidak perlu menemui rekan bisnisnya yang berada jauh disana ia cukup menghubunginya melalui handphone yang ia miliki untuk melakukan bisnis, seseorang dapat menghubungi kerabatnya yang berda jauh dari dirinya, dan seterusnya. Bagi manusia handphone sudah menjadi bagian dari hidupnya tetapi apakah manusia itu sendiri mengerti apa itu handphone.

Handphone atau telepon genggam atau selullar merupakan media telekomunikasi elektronik yang mempunyai fungsi dasar seperti telepon kabel atau telepon rumah, bedanya handphone dapat dibawa kemana saja karena ia portable sedangkan telepon rumah tidak dapat dibawa kemana – mana karena ia menggunakan kabel. Selain itu handphone saat ini sudah mempunyai fungsi yang lebih dari fungsi dasarnya, misalkan fasilitas sms, email, akses internet, dll. Handphone juga dapat digunakan sebagai pengganti gadget jika handphone tersebut dilengkapi dengan multimedia yang memadai seperti kamera dengan kualitas pixel yang tinggi dapat memutar mp3 dan video dengan extention terntentu. Alhasil handphone sangatlah multifungsi selain itu handphone juga membutuhkan chip number untuk mengaktifkan fungsi dasarnya jika handphone tidak menggunakannya maka handphone hanya dapat digunakan untuk pengganti gadget saja dan fungsi dasarnya tidak dapat digunakan, artinya handphone tersebut tidak dapat digunakan untuk telepon, sms, atau email.

Sejarah handphone pertama kali dikenalkan oleh Dr Martin Cooper pada tahun 1973 dari perusahaan Motorola dengan berat 2 Kg. Motorola merilis ponsel komersial pertama DynaTAC 8000x pada tahun 1983, kemudian pada tahun 1990 12,4 juta orang di seluruh dunia ini telah berlangganan selular. Pada akhir tahun 2009, kurang dari 20 tahun kemudian , jumlah pelanggan selular di seluruh dunia ini mencapai 4,6 miliar.

0 comments:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress and blogger Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management