News Studentsite

Jumat, 23 Desember 2011

Mengenal Android


Saat ini smart phone yang bersistem operasikan Android sedang ramai dipasar teknologi, android menawarkan banyak keuntungan dan fasilitas sehingga konsumen penasaran dan ingin menjajalnya selain itu harga smart phone android tersebut sangat terjangkau untuk kalangan apapun, tidak perlu menjadi orang kaya jika ingin membelinya, kini android bag jamur yang tumbuh saat musim hujan tiba, android sudah menjadi trend masyarakat negri ini, alangkah baiknya jika kita mengetahui tentang Android secara keseluruhan tidak hanya menggunakannya saja dan membanggakannya.

Apa si Android itu?

Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang buat menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam piranti bergerak. Awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel,Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.

Siapa si pendiri Android?

Pada Juli 2000, Google bekerjasama dengan Android Inc., perusahaan yang berada di Palo Alto, California Amerika Serikat. Para pendiri Android Inc. bekerja pada Google, di antaranya Andy Rubin, Rich Miner, Nick Sears, dan Chris White. Saat itu banyak yang menganggap fungsi Android Inc. hanyalah sebagai perangkat lunak pada telepon seluler.

Versi Android samapai saat ini.

 Android ver 1.1
Dirilis pada tanggal Pada 9 Maret 2009, oleh Google. Android versi ini dilengkapi dengan pembaruan estetis pada aplikasi, jam alarm, voice search (pencarian suara), pengiriman pesan dengan Gmail, dan pemberitahuan email.

Android ver 1.5 (cupcake)
Dirilis pada mei 2009 oleh google, pada android versi in terdapat pembaruan dan penambahan fitur android. Diantaranya langsung bisa mengunggah video ke youtube.com, dukungan Bluetooth, dll.

Android ver 1.6 (donut)
Dirilis pada bulan September di tahun yang sama yakni 2009, android versi ini memberikan fasilitas pencarian lebih baik dibandinggkan dengan versi sebelumnya, dll.

Android ver 2.1 (eclair)
Ditahun yang sama pula android meluncurkan versi 2 nya, perubahan yang dilakukan adalah pengoptimalan hardware, peningkatan Google Maps 3.1.2, perubahan UI dengan browser baru dan dukungan HTML5, daftar kontak yang baru, dukungan flash untuk kamera 3,2 MP, digital Zoom, dan Bluetooth 2.1.

Android versi 2.2 (Froyo: Frozen Yoghurt)
Pada 20 Mei 2010, Android versi 2.2 (Froyo) diluncurkan. Perubahan-perubahan umumnya terhadap versi-versi sebelumnya antara lain dukungan Adobe Flash 10.1, kecepatan kinerja dan aplikasi 2 sampai 5 kali lebih cepat, intergrasi V8 JavaScript engine yang dipakai Google Chrome yang mempercepat kemampuan rendering pada browser, pemasangan aplikasi dalam SD Card, kemampuan WiFi Hotspot portabel, dan kemampuan auto update dalam aplikasi Android Market.

Android versi 2.3 (Gingerbread)
Pada 6 Desember 2010, Android versi 2.3 (Gingerbread) diluncurkan. Perubahan-perubahan umum yang didapat dari Android versi ini antara lain peningkatan kemampuan permainan (gaming), peningkatan fungsi copy paste, layar antar muka (User Interface) didesain ulang, dukungan format video VP8 dan WebM, efek audio baru (reverb, equalization, headphone virtualization, dan bass boost), dukungan kemampuan Near Field Communication (NFC), dan dukungan jumlah kamera yang lebih dari satu.

Android versi 3.0/3.1 (Honeycomb)
Android Honeycomb dirancang khusus untuk tablet. Android versi ini mendukung ukuran layar yang lebih besar. User Interface pada Honeycomb juga berbeda karena sudah didesain untuk tablet.

Android versi 4.0 (ICS :Ice Cream Sandwich)
Diumumkan pada tanggal 19 Oktober 2011, membawa fitur Honeycomb untuk smartphone dan menambahkan fitur baru termasuk membuka kunci dengan pengenalan wajah, jaringan data pemantauan penggunaan dan kontrol, terpadu kontak jaringan sosial, perangkat tambahan fotografi, mencari email secara offline, dan berbagi informasi dengan menggunakan NFC.


Reverensi : id.wikipedi.org

0 comments:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress and blogger Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management