Surat elektronik (bahasa Inggris: email) adalah sarana kirim
mengirim surat melalui jalur jaringan komputer (misalnya Internet). Dengan surat
biasa umumnya pengirim perlu membayar per pengiriman (dengan membeli perangko),
tetapi surat elektronik umumnya biaya yang dikeluarkan adalah biaya untuk
membayar sambungan Internet. Tapi ada perkecualian misalnya surat elektronik ke
telepon genggam, kadang pembayarannya ditagih per pengiriman.
Ketika kita mengirim email maka email yang telah kita kirim
ditangani oleh SMTP server dan akan dikirim ke SMTP server tujuan dengan
menggunakan port 25, baik secara langsung maupun melalui melalui beberapa SMTP
server dijalurnya. Apabila server tujuan terkoneksi maka email akan dikirim
langsung, namun apabila tidak terjadi koneksi maka akan simasukkan ke dalam
queue(antrian) dan di ‘resend per 15 menit’. Apabila dalam 5 hari tidak ada
perubahan maka akan diberikan undeliver notice ke inbox pengirim.
Kemudian email akan masuk pada POP3 server atau IMAP server yang
berjalan pada port 110. jika menggunakan POP3 server maka apabila kita ingin
membaca email maka email pada server di download sehingga email hanya terdapat
didevice yang mendownload email tersebut, dengan kata lain kita hanya bisa
membaca email tersebut pada device yang sama jika kita menggunakan device yang
lain kita tidak akan dapat membacanya. berbeda dengan POP3 IMAP server ia mempertahankan
email pada server sehingga email dapat dibuka kembali menggunakan device yang
berbeda.
Kesimpulannya email keluar dan email masuk menggunakan port yang
berbeda, jika mereka menggunakan port yang sama maka akan terjadi kekacauan
yang dapat menghambat perjalan email.
Reverensi : id.wikipedia.org
bemartin.wordpress.com
0 comments:
Posting Komentar